Ketua GIAN Sumut Soroti Peredaran Narkoba di Jalan Jermal XV

    Ketua GIAN Sumut Soroti Peredaran Narkoba di Jalan Jermal XV
    Ketua Gerakan Indonesia Anti Narkoba Sumatera Utara, Kamal Ilyas.

    MEDAN - Ketua DPW Gerakan Indonesia Anti Narkoba (GIAN) Sumatera Utara menyoroti lokalisasi narkoba di Jalan Jermal XV, Medan Denai, Kota Medan, Sumatera Utara.

    Kamal Ilyas menyebutkan Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) di Sumatera Utara harus dijalankan sesuai intruksi Presiden.

    "Sesuai dengan intruksi Presiden nomor 2 tahun 2020 tentang P4GN, bahwa Sumatera Utara pengguna terbesar di seluruh provinsi Se - Indonesia, " jelas Ketua GIAN pada Minggu (30/7/2023) sekira pukul 15:20 Wib.

    Kamal juga meminta kepada Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol  Agung Setya Imam Effendi untuk mengambil tindakan tegas terkait isu yang sedang berkembang peredaran gelap narkoba di Jalan Jermal XV.

    "Harapan kita para penegak hukum segera melakukan tindakan tegas dan terukur kepada sarang - sarang narkoba. Khususnya di kecamatan Denai, Kota Medan, " harapnya.

    Lebih lanjut dijelaskannya, Polrestabes Medan dan Polres Pelabuhan Belawan sering melakukan penggerebekan, namun sangat disayangkan hasilnya hanya mendapati sebagian pemakai atau korban narkoba saja. 

    "Contoh - contoh yang menjadi sebuah barometer kita, hari ini pihak polrestabes Medan, Polres Belawan sudah melakukan tindakan - tindakan tersebut, namun masih banyak isu dari masyarakat, khususnya Kecamatan Denai, ini sangat - sangat memprihatinkan, " tutur Kamal.

    Kamal mengindikasi bahwa sebelum dilakukan penggerebekan di lokalisasi terlebih dahulu sudah bocor.

    "Kita tidak menuduh, bahwasanya institusi Polri ataupun institusi lainnya. Mungkin oknum - oknum tertentu yang bisa terlibat dalam hal ini menginformasikan ke para pengedar - pengedar tersebut, sehingga disaat dilakukan penggerebekan bandar - bandar tersebut mengetahuinya, " cetusnya.

    Kamal juga menyebut bahwa itu sudah kebiasaan oknum - oknum petugas yang disinyalir terlibat dalam peredaran narkoba yang memiliki omset ratusan juta.

    "Itu sudah ilmu pasti, kebiasaan. Makanya baik judi, baik hal - hal tentang narkotika, kalau sudah diadukan masyarakat, itu waktu dilakukan penggerebekan sudah tidak ada apa - apanya, " ucap Kamal dengan nada tegas.

    Ketua GIAN berharap kepada para penegak hukum yang membidangi tentang pemberantasan narkotika yang merusak generasi bangsa dan anak bangsa ini dapat menindak lanjuti informasi yang didapat.

    "Saya selalu DPW Gerakan Indonesia Anti Narkoba (GIAN) Sumatera Utara sangat berharap penegak hukum untuk menindak lanjuti yang saya sampaikan kepada media ini, " tutupnya. (Alam)

    medan sumut
    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    Pimpin Rapat Persiapan Rally 2023, Ijeck:...

    Artikel Berikutnya

    Kunjungi Kementerian Kelautan dan Perikanan,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Lake Toba, North Sumatra: A Natural Wonder and Cultural Gem
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Pemkab Asahab Gelar Silaturahmi Akhir Masa Jabatan Pjs. Bupati Asahan
    Penggeledahan SPBU dan Gudang BBM oleh Kejatisu dan Kodam I/BB di Medan Jadi Sorotan, Ada Dugaan Keganjalan!
    Kenakan Pakaian Adat, Kepala KSOPP Danau Toba Pimpin Upacara Peringatan Harhubnas 2024
    Pemkab Simalungun Gelar Layanan Adminduk dan Kesehatan Kepada Masyarakat di Kecamatan Silou Kahean
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Dukung Pemulihan Ekonomi Nelayan Tradisional, Regal Springs Indonesia Tabur 100.000 Benih Ikan Tilapia ke Danau Toba
    Pelaku Pencurian dan Pengancaman di Cafe Anugrah Dibekuk Polsek Percut Sei Tuan
    Penggeledahan SPBU dan Gudang BBM oleh Kejatisu dan Kodam I/BB di Medan Jadi Sorotan, Ada Dugaan Keganjalan!
    Wujudkan Pelayanan Kesehatan di Samosir, Bupati Vandiko Kunjungan Kerja ke Susteran Elisabet Medan
    Pisah Sambut Kapolda Sumut dari Panca Putra ke Imam Effendi, Gubernur Sebut Keakraban Sumut Terkesan Galak, Tetapi Semuanya Baik
    Pemkab Simalungun Gelar Layanan Adminduk dan Kesehatan Kepada Masyarakat di Kecamatan Silou Kahean
    Kenakan Pakaian Adat, Kepala KSOPP Danau Toba Pimpin Upacara Peringatan Harhubnas 2024
    Dukung Destinasi Pariwisata Super Prioritas, IMI Sumut Gelar Kejuaran KFC Danau Toba Rally 2023 24 dan 25 Juni
    Pasca Banjir Bandang, Akses Menuju Desa Simangulampe Terputus, PT ASDP Perbantukan KMP Asa-Asa Evakuasi Warga
    Dianggap Tegas, Tokoh Masyarakat: Kombes Dudung Adijono Masih Dibutuhkan di Polda Sumatera Utara
    Perelly Asal Jepang, Thailand, Malaysia, New Zealand dan India Bakal Ramaikan Danau Toba Rally Asia Pacific Rally Championship Grand Finale 2023

    Ikuti Kami