Libur Natal 2023, KMP Sumut I dan II Seberangkan 5.004 Penumpang dan 1.614 Kendaraan Dari Pelabuhan Tigaras dan Simanindo

    Libur Natal 2023, KMP Sumut I dan II Seberangkan 5.004 Penumpang dan 1.614 Kendaraan Dari Pelabuhan Tigaras dan Simanindo

    SIMALUNGUN-PT. Pembangunan Prasarana Sumatera Utara (PPSU) yang mengoperasikan Kapal Motor Penumpang (KMP) Sumut I dan KMP Sumut II yang melayani rute Tigaras-Simanindo dan sebaliknya kembali sukses melayani angkutan Natal 2023

    "Berdasarkan data produksi penumpang angkutan Natal 2023, Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Penyeberangan (KSOPP) Danau Toba mencatat 5.004 penumpang dan 1.614 kendaraan menyeberang dari pelabuhan Tigaras-Simanindo dan sebaliknya

    Data produksi penumpang selama angkutan Natal 2023 tersebut terhitung sejak 21 Desember sampai 25 Desember 2023 dan mengalami kenaikan dibandingkan tahun 2022 yang lalu, ”ujar Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Penyeberangan (KSOPP) Danau Toba Rijaya Simarmata, Selasa (26/12/2023)

    Kepala Bagian Transportasi PT. Pembangunan Prasarana Sumatera Utara (PPSU) yang mengoperasikan Kapal Motor Penumpang (KMP) Sumut I dan KMP Sumut II menyampaikan, peningkatan jumlah kendaraan menuju Samosir terjadi sejak 20 Desember 2023 kemarin

    "Selama periode libur Natal 2023, layanan penyeberangan yang menghubungkan Kabupaten Simalungun dengan Kabupaten Samosir dan sebaliknya secara umum berjalan lancar, aman dan nyaman, ”kata Rama Tresna, Selasa (26/12/2023)

    Rama Tresna juga mengungkapkan, peningkatan volume kendaraan roda empat menuju Samosir hingga malam ini terus terjadi dan kita tetap mengoperasikan Kapal Motor Penumpang (KMP) Sumut I dan KMP Sumut II hingga dini hari

    "Periode libur Natal 2023 sejak pekan lalu telah mendorong antusias masyarakat untuk melakukan perjalanan darat dan naik kapal ferry, khususnya dari Tigaras menuju Simanindo, Untuk itu, kami terus berupaya untuk memberikan pelayanan prima kepada pengguna jasa penyeberangan, ”ucapnya

    Ia menyampaikan, data produksi PT. Pembangunan Prasarana Sumatera Utara (PPSU) terhitung sejak 21 Desember sampai 25 Desember 2023 menyeberangkan 853 unit kendraan menuju Simanindo dan dari Samosir ke Tigaras sebayak 751 unit kendraan

    Selanjutnya, realisasi penumpang yang menyeberang dari pelabuhan Tigaras ke Simanindo mencapai 3.036 penumpang dan angka ini, naik dua kali lipat dari tahun 2022 lalu, Sementara dari Simanindo ke Tigaras 1.968 penumpang, ”ujarnya. (Karmel)

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Perlu Tindakan Nyata dalam Mengantisipasi...

    Artikel Berikutnya

    Libur Natal 2023, 18.585 Ribu Penumpang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Lake Toba, North Sumatra: A Natural Wonder and Cultural Gem
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Pemkab Asahab Gelar Silaturahmi Akhir Masa Jabatan Pjs. Bupati Asahan
    Dukung Pemulihan Ekonomi Nelayan Tradisional, Regal Springs Indonesia Tabur 100.000 Benih Ikan Tilapia ke Danau Toba
    Pemuda Pancasila Kabupaten Simalungun Siap Menangkan Anton-Benni Sinaga Nomor Urut 2
    Kenakan Pakaian Adat, Kepala KSOPP Danau Toba Pimpin Upacara Peringatan Harhubnas 2024
    Penggeledahan SPBU dan Gudang BBM oleh Kejatisu dan Kodam I/BB di Medan Jadi Sorotan, Ada Dugaan Keganjalan!
    Pemkab Simalungun Gelar Layanan Adminduk dan Kesehatan Kepada Masyarakat di Kecamatan Silou Kahean
    Pelaku Pencurian dan Pengancaman di Cafe Anugrah Dibekuk Polsek Percut Sei Tuan
    Penggeledahan SPBU dan Gudang BBM oleh Kejatisu dan Kodam I/BB di Medan Jadi Sorotan, Ada Dugaan Keganjalan!
    Wujudkan Pelayanan Kesehatan di Samosir, Bupati Vandiko Kunjungan Kerja ke Susteran Elisabet Medan
    Pemkab Simalungun Gelar Layanan Adminduk dan Kesehatan Kepada Masyarakat di Kecamatan Silou Kahean
    Dukung Pemulihan Ekonomi Nelayan Tradisional, Regal Springs Indonesia Tabur 100.000 Benih Ikan Tilapia ke Danau Toba
    Kenakan Pakaian Adat, Kepala KSOPP Danau Toba Pimpin Upacara Peringatan Harhubnas 2024
    Dukung Destinasi Pariwisata Super Prioritas, IMI Sumut Gelar Kejuaran KFC Danau Toba Rally 2023 24 dan 25 Juni
    Pasca Banjir Bandang, Akses Menuju Desa Simangulampe Terputus, PT ASDP Perbantukan KMP Asa-Asa Evakuasi Warga
    Dianggap Tegas, Tokoh Masyarakat: Kombes Dudung Adijono Masih Dibutuhkan di Polda Sumatera Utara
    Perelly Asal Jepang, Thailand, Malaysia, New Zealand dan India Bakal Ramaikan Danau Toba Rally Asia Pacific Rally Championship Grand Finale 2023

    Ikuti Kami